Pulau Umang Banten

  • Welcome to Pulau Umang Banten
  • Wisata Pulau-Umang Resort Private Island
  • Pulau Umang Banten Travelseru
  • Destinasi:
  • Durasi: 2 days
  • Harga mulai: Rp.900,000
  • Ringkasan:

Pulau Umang adalah destinasi wisata pulau resort yang terletak di Banten – Indonesia yang menawarkan pengalaman liburan yang eksklusif, santai dan menenangkan. Berikut adalah deskripsi lengkap dan fasilitas wisata Pulau Umang Resort:

Lokasi dan Akses
Pulau Umang terletak di ujung barat Pulau Jawa, tepatnya di Kabupaten Pandeglang, Banten. Untuk menuju pulau ini, wisatawan perlu melakukan perjalanan darat sekitar 3-4 jam dari Jakarta ke Desa Sumur Ujung Kulon, kemudian dilanjutkan dengan perjalanan laut menggunakan speedboat selama sekitar 5-10 menit.

Akomodasi
Resort ini menawarkan berbagai jenis akomodasi penginapan yang dirancang untuk kenyamanan para tamu, terdapat vila-vila yang menghadap langsung ke laut dan floating glamping yang berada di atas laut. Setiap vila dilengkapi dengan ruangan yang besar & fasilitas modern seperti AC, TV, minibar, kamar mandi pribadi dan teras balkon. Untuk floating glamping memiliki akses langsung ke pantai, memberikan pengalaman yang unik.

Fasilitas dan Aktivitas
Pulau Umang Resort memiliki berbagai fasilitas yang mendukung kenyamanan wisata para tamu, seperti:

  • Restoran: Menyajikan berbagai hidangan sehat dan menu seafood selama Anda tour disini.
  • Kolam Renang: Terdapat kolam renang air tawar dengan pemandangan laut yang menakjubkan.
  • Ruang Pertemuan: Untuk keperluan bisnis dan acara-acara khusus bisa memanfaatkan di doom hall sunrise lounge.
  • Area Lapangan : Sebagi tempat untuk kegiatan aktifitas outbound atau acara menarik lainnya.
  • Fun Games & Team Building : Permainan khusus bagi perusahaan yang ingin menambah keseruan di Pulau Umang bersama karyawan.
  • Watersport : Para tamu dapat melakukan aktifitas laut seperti snorkeling, diving, kano, trip ke Pulau Oar dan juga bermain banana / donut boat
  • Fasilitas lainnya : Pulau Umang memiliki beberapa fasilitas gratis yang dapat digunakan seperti kolam renang, ping pong, bilyar dan juga parkir kendaraan gratis.

Selain itu, Pulau Umang menawarkan berbagai aktivitas wisata yang bisa dinikmati oleh para tamu, seperti:

  • Snorkeling: Menjelajahi keindahan bawah laut di ujung pulau jawa yang kaya dengan terumbu karang dan berbagai jenis ikan.
  • Banana Boat / Donut Boat: Aktivitas air yang menyenangkan dan menantang adrenalin yang seru.
  • Fishing: Anda dapa melakukan aktifitas mancing di sekitar perairan pulau umang dengan keanekaraman ikan.
  • Trip Pulau Oar : Rasakan trip ini untuk menjelajahi keindahan alam pulau kosong sambil snorkeling.

Keindahan Alam
Pulau Umang dikenal dengan pantainya yang berpasir putih dan air laut yang jernih. Pemandangan matahari terbit dan terbenam di pulau ini sangat memukau, menjadikannya tempat yang ideal untuk berfoto dan menikmati keindahan alam.

Layanan dan Hospitality
Pelayanan di Pulau Umang Resort dikenal ramah dan profesional. Staf resort siap membantu para tamu dengan segala kebutuhan para tamu wisatawan untuk memastikan bahwa setiap kunjungan menjadi pengalaman yang tak terlupakan.

Paket Wisata
Travelseru.com menyajikan paket wisata pulau umang yang dikemas lengkap untuk memenuhi keinginan para wisatawan. Berikut adalah beberapa jenis paket yang tersedia:

  • Paket One Day Trip : Untuk wisatawan yang ingin berkunjung tanpa menginap, paket ini bisa dipilih mencakup transportasi speedboat pulang-pergi dari Desa Sumur ke Pulau Umang, Akses ke fasilitas resort selama sehari penuh dan aktivitas rekreasi yang dapat digunakan.
  • Paket Menginap : Bila ingin mengal lebih jauh, paket menginap di Pulau Umang bisa Anda pilih dengan harga sesuai jenis penginapan yang sudah termasuk transportasi speedboat PP. akomodasi penginapan sesuai pilihan, makan & minum selama menginap dan fasilitas gratis yang dapat di manfaatkan.
  • Paket Outing / Gathering : Bagi perusahaan yang menginginkan kegiatan kantor di luar ruangan, Pulau Umang adalah destinasi yang sempurna untuk memilih paket outing / gathering dengan fasilitas dan acara yang lengkap.

Pulau Umang Banten adalah pilihan ideal untuk wisatawan yang mencari liburan yang tenang, mewah, dan dikelilingi oleh keindahan alam. Dengan fasilitas lengkap, berbagai aktivitas menarik, dan pelayanan yang memuaskan, pulau ini menjadi destinasi wisata pulau resort yang populer di Banten. Berikut harga pulau umang 2025 yang dapat anda pilih sesuai tipe / jenis penginapan.

Harga Pulau Umang 2025

Akomodasi Harga Per Orang
2 Hari 1 Malam 3 Hari 2 Malam
VILLA KAYU (Max 6 orang, orang ke 5-6 Extra Person)
Dewasa 1.650.000 3.250.000
Extra Person 850.000 1.700.000
Anak 2-7thn 500.000 1.000.000
FLOATING GLAMPING (Max 3 orang, orang ke 3 Extra Person)
Dewasa 900.000 1.800.000
Extra Person 850.000 1.700.000
Anak 2-7thn 500.000 1.000.000

 
Floating Glamping tidak di rekomendasikan / diperuntukan untuk anak dibawah 12 tahun

 

Harga Termasuk

• 1 Malam Akomodasi Penginapan sesuai pilihan Villa Kayu / Floating Glamping
• Transportasi Kapal Boat PP
• Minuman Selamat Datang
• Makan 3X (2H1M) 6X (3H2M)
• Mineral Water /person /night
• Free Kolam Renang
• Free Table Tennis
• Free Bilyard
• Free Volley Beach
• Free Parkir di Dermaga Pulau Umang

 

Tidak Termasuk

• Transportasi darat dari daerah asal ke Dermaga Desa Sumur Pulau Umang
• Biaya lainnya di luar paket

 

 

 

Detail Pulau Umang

  • Durasi Tour : One Day Tour, 2 Hari 1 Malam & 3 Hari 2 Malam
  • Minimum Pemesanan : 2 Orang
  • Dermaga Keberangkatan : Dermaga Desa Sumur Banten
  • Berlaku : Desember 2025

 

Syarat & Kondisi

  • Kapasitas Villa Kayu maksimal untuk 6 Dewasa dan Floating Glamping 4 orang dewasa
  • Tidak diperkenankan membawa pets
  • Hubungi kami via Chat/Telp/Email/WA untuk Reservasi
  • Harga berlaku hanya untuk Domestik Indonesia, KIM’S & KITAS
  • Harga tidak berlaku untuk High/Peak Season
  • High / Peak Season dikenakan Surcharge hingga 20%
  • Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan

 

Additional Charge

My Pool Sunbed
• Harga : Rp.300.000,-
• Lokasi : Kolam Renang / Outdoor
• Kapasitas : Max. 2 orang
 
Daybed
• Harga : Rp.400.000,-
• Ukuran : 160x200cm
• Lokasi : Sunrise East & West (Indoor Non AC)
• Kapasitas : Max. 4 orang
 
My Cabana
• Harga : Rp.400.000,-
• Ukuran : 200x200cm
• Lokasi : Sunrise South East & North East (Outdoor Non AC)
• Kapasitas : Max. 6 orang
 
Sunrise Lounge
• Harga : Rp.1.500.000,-
• Fungsi : Ruang Meeting / Pertemuan
• Lokasi : Doom Hall
• Kapasitas : 40 orang
 
Trip Pulau Oar
• Harga : Rp.125.000,-/orang
 
Alat Snorkeling
• Harga : Rp.135.000,-/orang /jam
 
Sunset Cruise
• Harga : Rp.550.000,-/jam
• Peserta : Max. 8 orang
• Include : Boat
 
Banana Boat
• Harga : Rp.350.000,-/trip /15 menit
• Peserta : Max. 5 orang
 
Donat Boat
• Harga : Rp.550.000,-/trip /15 menit
• Peserta : Max. 6 orang
 

Fasilitas Room Villa Kayu

• Luas kamar 64 m²
• Mezzanine Floor Double Bed untuk 2 orang
• Ground floor 2 Double Bed untuk 4 orang
• Kamar mandi
• AC, Kulkas, TV, Pemanas Air
• Kapasitas Max. 6 orang / kamar

 

Fasilitas Room Floating Glamping

• Luas kamar maksimum 4 orang
• Kasur berukuran 120×200
• Toilet di area publik
• Tidak tersedia AC, TV, Kulkas, Pemanas Air
• Kapasitas Max. 4 orang / kamar
 

Rute & Lokasi Pulau Umang

Cara ke Pulau Umang saat ini lebih cepat sejak dibukanya akses jalan tol yang mempersingkat waktu tempuh dari Jabodetabek dengan perjalanan yang di tempuh selama 4 jam sbb :

Dimulai dari masuk Tol Jakarta – Merak ==> kemudian masuk Tol Serang – Panimbang ==> lalu keluar tol menuju Jalan Rangkas Bitung – Pandeglang ==> dilanjutkan menuju Saketi – Labuhan ==> kemudian sebelum kota Labuhan belok kiri menuju Panimbang ==> Dilanjutkan arah menuju Tanjung Lesung ==> Sebelum pintu gerbang Tanjung Lesung belok kiri ==> dilanjutkan menuju Ds Sumur Dermaga Pulau Umang dengan jalur di pinggir pantai dengan banyak spot-spot wisata ==> Tiba di Dermaga Pulau Umang di Ds Sumur lalu menyebrang ke Pulau Umang dengan Speedboat.

Untuk lebih detailnya cara ke Pulau Umang dapat klik rute pada google maps di bawah ini.

 

Welcome to Pulau Umang Banten

Wisata Pulau-Umang Resort Private Island

Pulau Umang Banten Travelseru

380 total views, 1 views today

Ada pertanyaan?
Scan the code